Ini
bermula saat gw masih memakai seragam putih biru pada tahun 2003. Saat itu gw
baru menginjak kelas 1 SMP dan masih belum ada pelajaran teknologi informatika.
Namun ada salah seorang guru di sekolah menyelenggarakan kursus computer di
rumahya dengan nama Bina Pelita College.
Inilah
awal pertama gw mengenal computer, karena gw tinggal di sebuah desa di Cianjur
sehingga pada tahun 2003 tersebut computer masih sangat langka dan warnet pun
belum masuk ke desa kami. Berbekal rasa penasaran dan keingintahuan akan
teknologi gw memutuskan untuk ikut kursus computer seminggu 2 kali yaitu hari
selasa dan kamis. Program kursus yang gw ambil pertama yaitu Basic Microsoft Office.
Setiap hari
selasa dan kamis sepulang sekolah langsung buru-buru pulang ke rumah dan jam
14.30 WIB gw akan berangkat kursus computer tersebut. Tempatnya tidak begitu
jauh dari rumah, sehingga waktu 30 menit bisa di tempuh, hanya satu kali naik
angkutan umum dari rumah. Sehingga tepat jam 15.00 WIB pasti sudah sampai di
tempat kursus.
Kursus computer
Basic Microsoft Office tersebut
berlangsung selama 3 bulan dan diakhiri dengan ujian. Kursus berlasung riang
gembira karena selain mendapatkan ilmu baru juga banyak berkenalan dengan
teman-teman baru.
Kursus
tersebut setiap pertemuan di selenggarakan 2 jam dengan di selingi 30 menit
untuk istirahat, yaitu untuk solat ashar dan bermain. “ Istirahat diadakan supaya
bisa berkonsentrasi penuh saat kursus dan tidak jenuh” pengajarnya berkata.
Istirahat berlangsung dari jam 16.00-16.30 WIB, gw bergegas untuk solat ashar
terlebih dahulu dengan alas an biar waktu bermainnya lama. Saat waktu bermain
itulah kami dibebaskan untuk apa saja dengan computer tersebut.
Ahahaaaaa…. So
pastinya gw akan lebih memilih waktu bermain itu dengan main game yang ada di computer depan gw saat
itu. Permainan bawaan dari Microsoft
yang mengurutkan angka-angka sampai kartunya habis. Itu adalah permainan solitaire untuk sendiri.
Inilah awal
mulanya gw berkenalan dengan solitaire untuk sendiri. Solitaire untuk sendiri
adalah permainan yang tidak pernah bosan gw mainkan saat waktu senggang karena
gw belum pernah menang hehe…. Makanya gw terus dihantui oleh rasa penasaran
yang tidak karuan (halahhhh
lebay dikit) hehe…
untuk terus mencoba permainan itu.
Boro-boro
untuk pindah level, level yang mudah saja gw belum pernah menang sekalipun (gw
nya za kali yang payah). Eitsss… tapi solitaire untuk sendiri itu tidak pernah
membuat gw untuk menyerah atau bahkan membuat gw bosan karena tidak pernah
menang atau menyelesaikan permainan itu, akan tetapi membius gw untuk terus
mencoba permainan tersebut.
Taukah kawan…
Sampai
sekarang sudah tahun 2012 gw belum bisa menaklukan solitaire untuk sendiri,
selalu saja kalah. Ayo yang sudah sering menang di solitaire untuk sendiri
berikan tips-tips supaya gw segera terbebas dari ketidakberdayaan menghadapi
solitaire untuk sendiri hehe…
Saat
sedang sendiri tanpa ada yang bisa diajak ngobrol, saat bosan telponan, saat
bosan SMS, saat bosan chating dan saat bosan dengan segala aktivitas. Main games lebih memberikan kesan positif
daripada ngoceh terus.
Posting
ini diikutsertakan pada penghelatan GIVEAWAY: PRIBADI MANDIRI yang
diselenggarakan oleh Imelda Coutrier dan Nicamperenique
Tidak ada komentar:
Posting Komentar